Marhalah Ibtidaiyyah

Kurikulum Marhalah Ibtidaiyah

KOMPONEN DASAR 1-A 1-B 2 3 4 5 6-A 6-B
Pelajaran Diniyyah
Aqidah & Akhlaq - - - 1 1 1 1 1
Qur'an & Hadits - - - 1 1 1 1 1
Fiqih Ibadah - - - 1 1 1 1 1
Sejarah Islam - - - 1 1 1 1 1
Pelajaran Umum
P. Pancasila 1 1 1 1 1 1 1 1
Matematika 1 1 1 1 1 1 1 1
IPA - - - - 1 1 1 1
IPS - - - - 1 1 1 1
PJOK 1 1 1 1 1 1 1 1
B. Indonesia 1 1 1 1 1 1 1 1
MUATAN LOKAL 1-A 1-B 2 3 4 5 6-A 6-B
Tahsin 13 - - - - - - -
Tahfidz - 13 13 13 13 13 13 13
Bahasa Arab 12 12 12 12 - - - -
Bahasa Inggris - - - - 12 12 12 12
Khat & Imla' - - 1 1 1 1 - -
PENGEMBANGAN KARAKTER 1-A 1-B 2 3 4 5 6-A 6-B
Adab & Akhlaq* 1 1 1 1 1 1 1 1
Fiqih Ibadah* 1 1 1 1 1 1 1 1
Shalat Dhuha* 1 1 1 1 1 1 1 1
Pramuka 1 1 1 1 1 1 1 1
Renang** - - 1 1 1 1 1 1
Memanah** - - - - 1 1 1 1
Beladiri** - - - - 1 1 1 1
Komputer** - - 1 1 1 1 1 1

Tanggal Penting

7
September
  • All day
  • Sukaraja, Bogor-Jawa Barat
Penerimaan Siswa Baru 2025-2026 Gel. 1

Penerimaan Siswa Homeschooler Gelombang 1 dibuka mulai September-November 2024

23
September
  • 16:00
  • Online, Live Zoom
Program Tahsin Tilawah al Qur’an Gratis

Program Tahsin Tilawah al Qur’an, Gratis untuk umum

Informasi terkait


  • Awal & Akhir Semester, Liburan
  • Kalender Akademik
  • Homeschool Qur’an
  • Link buku pelajaran Diniyyah

Pendidikan Marhalah Ibtidaiyyah

Pendidikan setingkat Sekolah Dasar dengan masa belajar selama 6 tahun, terbagi atas kelas bawah (1,2,dan 3) dan kelas atas (4,5 dan 6).

Kelas bawah menitikberatkan pembelajaran pada kemampuan dasar Membaca al Qur’an dengan Tahsin, Tahfidz al Qur’an, Bahasa Arab, Membaca dan Menulis Bahasa Indonesia, Berhitung, serta pengenalan dan pembiasaan Adab muslim dan ibadah.

Untuk kelas atas, pembelajaran berkembang kepada pemahaman, analisis dan penyelesaian masalah. Sebagian materi diniyyah disampaikan dalam bahasa Arab. Mata pelajaran tambahan pada tahap ini adalah Bahasa Inggris, Ilmu Pengetahuan Alam dan Ilmu Pengetahuan Sosial.

  • Pendidikan Ulumul Quran

Pendidikan Al Qur’an: Berfokus pada kualitas bacaan al Qur’an sesuai kaidah yang benar dan hafalan Al Qur’an dengan target 10 Juz.

  • Pendidikan Diniyyah

Dilaksanakan dengan pembelajaran keilmuan teori dan pembiasaan dalam praktik harian. Pada Kelas Bawah diajarkan lebih banyak sebagai program pembiasaan, sedangkan pada Kelas Atas, disampaikan dalam bentuk memperdalam pemahaman, diskusi, analisis dan penyelesaian masalah. Selain itu sebagian materi diniyyah disampaikan dalam bahasa Arab.

  • Pendidikan Bahasa Asing

Pendidikan bahasa asing menjadi fokus utama selain Tahsin Tilawah & tahfidzul Qur’an. Bahasa asing yang dipelajari adalah bahasa Arab & Bahasa Inggris, dengan metode pembelajaran sistem blok untuk mengoptimalkan hasil, dimana pada Kelas Bawah dikhususkan pada pembelajaran Bahasa Arab dan Kelas Bawah difokuskan pada pembelajaran Bahasa Inggris.

  • Program Pelajaran Umum

Pembelajaran Program Pendidikan Kesetaraan diselenggarakan untuk mempersiapkan Ujian di PKBM sebagai syarat untuk mendapatkan Ijazah SD mencakup pelajaran PPKn, Matematika, IPA & IPS, Bahasa Indonesia.

  • Program Ekstra Kurikuler & Program Pembiasaan

Kurikulum Ekstra Kurikuler & Karakter memberikan pelajaran dan kegiatan kecakapan hidup dan program pembiasaan yang baik untuk membangun karakter pribadi muslim yang kuat serta penerapan sunnah-sunnah Nabi shallallahu `alaihi wa sallam dalam kehidupan sehari-hari.